Via akun Twitter resminya, @Tolak_Angin Sidomuncul mengumumkan dan memberikan klarifikasi seputar gonjang-ganjing itu.
Baca: Lecehkan Ulama, Netizen Desak Tolak Angin Sidomuncul Pecat Ernest Sebagai Bintang Iklan
Berikut ini tweet resmi mereka sebagaimana kami kutip pada hari ini (7/3):
Memantau percakapan yg terjadi di media sosial, khususnya dengan postingan sdr. Ernest Prakasa, kami memberikan klarifikasi sebagai berikut:
Memantau percakapan yg terjadi di media sosial, khususnya dengan postingan sdr. Ernest Prakasa, kami memberikan klarifikasi sebagai berikut:— Tolakangin (@Tolak_Angin) March 7, 2017
1. Apa yang ditulis Ernest di media sosial adalah tanggung jawab pribadinya yang tidak terkait dengan brand Tolak Angin.
2a. Dalam kontrak perjanjian kami dengan semua bintang iklan, dengan jelas dinyatakan
2b. agar ybs menjaga ucapan dan perilaku yang bisa membawa konsekuensi kepada brand.
3a. Bahwa PT Sidomuncul sebagai perusahaan publik selalu memiliki komitmen untuk fokus pada
3b. kualitas produk, sehingga tidak relevan bagi kami untuk terlibat dalam kegiatan politik praktis.
4. PT. Sidomuncul sepakat untuk mendukung demokrasi di media sosial agar tercipta pikiran-pikiran positif untuk hal yang lebih baik.
5. Bahwa kontrak dgn Ernest memang akan segera berakhir & secara pribadi Ernest sudah menyampaikan permintaan maaf & penyesalan kepada kami.
6. Kedepan kasus ini akan menjadi pembelajaran bagi kami agar lebih berhati-hati dalam menjalankan kerja sama dengan bintang iklan.
Salam,
Irwan Hidayat
Direktur PT. industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk.
0 Response to "Tak Ingin Bernasib Seperti Sari Roti, Akhirnya... Sidomuncul Berhentikan Ernest Sebagai Bintang Iklan Tolak Angin"
Post a Comment