RESPON GANJAR PRANOWO TERKAIT BUBARNYA RELAWAN PIMPINAN NOEL



JAKARTA- Immanuel Ebenezer alias Noel resmi membubarkan Kelompok Relawan GP Mania yang sebelumnya sering menggaungkan dukungan buat Ganjar Pranowo untuk maju sebagai capres di 2024.

Tapi keadaan sekarang berbalik arah, Noel telah membubarkan GP Mania, bahkan belakangan ini pihaknya justru menyerang Ganjar dengan menyebut Ganjar tak punya gagasan dan tak bernyali.

Diketahui sebelumnya Noel telah dipecat oleh Menteri BUMN Erick Tohir dari jabatannya sebagai komisaris di salah satu perusahaan plat merah tersebut.

Dari situlah muncul bibit-bibit sakit hati atas pemecatan dirinya hingga seperti orang yang sedang mengalami depresi berat.

Atas serangan itu Ganjar menyikapinya dengan santai. Saat dicegat wartawan setelah menghadiri acara MoU KPU dan Polda Jateng di Semarang, Jumat (10/1/2023) siang, Ganjar tak banyak berkomentar terkait hal itu.

"Yo rak popo (ya tidak apa-apa)," jawab Ganjar singkat saat ditanya terkait serangan-serangan pentolan Joman Immanuel Ebenezer.

Immanuel Ebenezer atau yang akrab disapa Noel, pentolan Joman dan GP Mania sebelumnya  mengungkapkan alasan kenapa tidak lagi mendukung Ganjar Pranowo.

"Ganjar yang saat ini masih menjabat Gubernur Jawa Tengah, lebih cocok menjadi presiden para youtuber, daripada Presiden Republik Indonesia. Menurut dia, apa yang ditampilkan Ganjar di media sosial selama ini hanyalah pencitraan belaka," kata Noel disampaikan Immanuel Ebenezer saat konperensi pers, Kamis (9/2/2023) kemarin.

Dukungan untuk Ganjar maju ke Pilpres 2024 tidak berhenti meski Noel hengkang.

Deklarasi dukungan untuk Ganjar kembali dilakukan dalam kegiatan yang digelar Sahabat Ganjar di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Minggu (12/2/2023).

Kegiatan Sahabat Ganjar diawali dengan senam sehat bersama di Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat. Acara itu dipandu oleh para instruktur senam dari berbagai komunitas yang diikuti oleh warga dari berbagai usia.

"Kami sangat bersemangat dan sangat senang tentunya, di mana kegiatan ini sangat penting untuk kesehatan masyarakat. Instruktur dan rekan-rekan pencinta senam lainnya juga ikut tumpah ruah dan membuat acaranya jadi seru dan meriah," kata Noor, salah satu peserta senam sehat bersama.

Selanjutnya, Sahabat Ganjar menggelar workshop pengolahan tepung tapioka yang diikuti oleh para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Tujuan workshop tersebut untuk mengenalkan cara pengolahan tepung tapioka menjadi kuliner khas Jawa Barat, seperti cilok, batagor, dan surabi.

"Kita mengetahui bahwa Jawa Barat memiliki banyak sekali jajanan dan makanan khas. Hal ini dapat menjadi potensi sendiri jika kita kembangkan bersama UMKM," kata Ketua DPC Sahabat Ganjar Kabupaten Bandung Barat Saepull.

"Harapan kita juga pastinya untuk membuat masyarakat menjadi lebih sehat dan juga bisa lebih kreatif dalam mengolah bahan makanan dari aci," katanya.

Di akhir acara, para peserta kegiatan Sahabat Ganjar itu juga melakukan deklarasi dukungan untuk Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024. Warga yang hadir menyatakan kekagumannya terhadap gaya kepemimpinan Ganjar Pranowo yang dianggap sebagai sosok pemimpin yang tegas, visioner, dan mampu memimpin dengan hati.

Dalam deklarasi dukungan tersebut, Saepull menjelaskan, Sahabat Ganjar berkomitmen mendukung Ganjar Pranowo sebagai sosok pemimpin yang mampu mengembangkan Indonesia menjadi lebih maju dan modern. Warga juga menilai Ganjar Pranowo memiliki integritas dan kepedulian yang tinggi terhadap kepentingan rakyat.

"Warga yang hadir sangat antusias sekali serta memberikan energi yang positif. Kami yakin harapan warga yang hadir bersama Sahabat Ganjar dapat membawa Bapak Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024 mendatang," katanya.

Sahabat Ganjar berharap kegiatan tersebut dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih aktif dan peduli dalam menjaga kesehatan dan meningkatkan potensi khas Jawa Barat. Warga juga berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan untuk mempererat tali persaudaraan dan solidaritas di antara warga Jawa Barat dan Sahabat Ganjar.

0 Response to "RESPON GANJAR PRANOWO TERKAIT BUBARNYA RELAWAN PIMPINAN NOEL"

Post a Comment